Selasa, 08 Maret 2011

KISAH PUTRA NABI ADAM AS

KISAH PUTRA NABI ADAM

Nabi Adam AS & Siti Hawa => melahirkan anak pertama kembar, yakni Qabil seorang anak laki-laki dan Iqlima seorang anak perempuan, sesudah itu lahir pula pasangan kembar yakni Habil (laki-laki) dan Labuda (perempuan). Setelah ke empat anaknya dewasa, Nabi Adam AS memperoleh petunjuk agar menikahkan Qabil dengan Labuda dan Habil dengan Iqlima, Nabun Qabil menolak hal tersebut karena Iqlima lebih cantik di bandingkan Labuda. Akhirnya Nabi Adam AS memutuskan untuk menyerahkan hal tersebut kepada Allah swt yang kemudian menyuruh kedua putra Adam untuk berkorban, barang siapa yang diterima korbannya, dialah yang berhak menentukan pilihan jodohnya. Untuk berkurban itu Habil mengambil seekor kambing yang paling disayanginya di antara binatang peliharaannya. Sedangkan Qabil mengambil sekarung gandum yang paling jelek dari yang dimilikinya, Allah swt menerima Qur’ban Habil, dengan demikian Habil berhak menentukan pilihannya. Qabil sangat tidak puas dengan kejadian tersebut, pada suatu kesempatan atas hasutan iblis ia membunuh Habil, peristiwa itu merupakan pembunuhan pertama dalam sejarah manusia setelah saudaranya tewas, Qabil merasa bingung tentang apa yang harus dilakukan dengan jenazah saudaranya itu. Allah swt yang tidak ingin mayat hambanya yang shaleh tersia-sia dengan memberikan contoh kepada Qabil tentang cara yang harus dilakukannya terhadap mayat saudaranya Qabil akhirnya mengubur jenazah Habil dengan meniru perilaku burung gagak yang menggali tanah untuk menguburkan mayat lawannya yang kalah dalam pertarungan.
Kisah putra nabi Adam AS ini diceritakan dalam surat Al-Maidah ayat 24 s/d 32.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar